Jangan Mengeluh, Jangan Bersedih dan Jangan Iri Sebab Semua Telah Pada Takdirnya Masing-masing !

Mengeluh tidak akan membuat masalah menjadi terselesaikan justu masalah yang ada hanya terlihat rumit dan menyakitkan.


Rasanya memang tidak adil ketika hanya kau saja yang belum dipertemukan namun apa boleh buat jodoh itu ditangan Tuhan. Bukan masalah siapa yang cepat tapi tentang siapa yang lebih dulu digariskan bertemu dengan jodohnya.

Sejak Dalam Kandungan pun Kita Telah Ditetapkan Atas Rejeki, Jodoh dan Matu Jadi Tidak Perlu Khawatir Bila Jodoh Tak Kunjung Bertemu

Jika kita memiliki keyakinan maka pasti kita akan mempu melewati segala hal. Segalanya akan terasa ringan terlebih lagi jika kita yakin bawha jodoh kita itu sudah tertulis sebelum kita dilahirkan.

Sebetulnya apa yang kita takutkan sedangkan tinta-tinta sudah mengering dan semuanya sudah dituliskan.

Mungkin Kini Kau Sedikit Iri Kepada Mereka yang Teleh Menemukan Tambatan Hatinya, Sedangkan Kau Merasa Sangat Sulit Untuk Mendapatkannya

Merasa iri itu adalah hal yang wajar apalagi ketika kau merasa hanya dirimu saja yang sampai saat ini hanya sendirian dan tak kunjung dipertemukan dengan jodohmu.

Namun jangan sampa rasa irimu begitu mendalam hingga kau mengeluh kepada Tuhan. Jadikan rasa irimu sebagai rasa syukur, dia saja memiliki pasangan tentu kau juga akan mendapatkan pasangan yang sesuai.

Belum Lagi Jika Kau Selalu Ditanya Orang Disekitarmu dan Semua Keluargamu, Kau Hanya Menjawab Dengan Senyum yang Teduh

Tidak mudah memang hidup dilingkungan yang serba apa kata orang. Gini dikit salah dan gitu dikit diomongin.

Rasanya hidup kita itu harus sesuai dengan mereka tapi bukankah kehidupan yang sesungguhnya bukan hal yang demikian lalu untuk apa merasa sakit hati oleh perkataan mereka yang selalu bertanya kapan kau akan menikah.

Terkadang Kau Risih Dengan Beberapa Pertanyaan yang Membuatmu Semakin Tersiksa, Tapi Kau Harus Tetap Yakin Pada Ketetapan-Nya

Memang benar kau tidak ingin diusik oleh mereka apalagi yang hanya sebatas tetangga. Namun itulah kodarat tetanngga, rasanya temang sudah kodratnya tetangga itu membicarakan orang lain bahkan tetangga dekatnya sendirinya.

Seperti mereka tidak memiliki keturunan saja ketika suka ngomongin orang yang lain menurutnya tidak sesuai dengan dirinya.

Kau Harus Percaya, dan Barangkali yang Terbaik Harus Melalui Proses yang Panjag dan yang Terindah Harus Melewati Perjanan yang Cukup Rumit

Jangan dengarkan apa kata mereka, sebab bukan inginmu yang tidak ingin segera bertemu dnegan tambatan hatimu, namun karena Tuhan belum mengizinkan kau bertemu dengannya.

Percaya saja bahwa yang terbaik akan selalu datang disaat yang tepat dan datang dengan tidak disangka-sangka.

Sumber : duapah.com
Pict : instagram.com/unialfi/
Tag : Informasi, kisah
loading...
Loading...
Back To Top